Tap MPR No III/MPR/2001 berisi tentang… .
A. penetapan Megawati Soekarnoputri sebagai Presiden RI
B. penetapan Hamzah Haz sebagai wakil Presiden RI
C. pemberhentian K.H Abdurrahman Wahid sebagai presiden RI
D. pengangkatan presiden RI
E. penentuan pendapat di Timor Timur
Pembahasan:
Pada tanggal 21 Juli 2001, melakukan Sidang Isimewa MPR. Sidang ini dilakukan untuk mendengar laporan pertanggungjawaban presiden Abdurrahman Wahid. Presiden Abdurrahman Wahid menolak adanya sidang istimewa MPR dan kemudian mengeluarkan Dekrit Presiden tanggal 23 Juli 2001. MPR kemudian bersikap bahwa Dekrit yang dikeluarkan oleh Presiden Abdurrahman Wahid tidak sah dan dianggap presiden sudah melanggar haluan negara yang diembannya. Akhirnya pada sidang istimewa MPR mengeluarkan keputusan untuk pemberhentian Presinden Abdurrahman Wahid dan digantikan oleh wakilnya Megawati Seokarnoputri. Pengangkatan Megawati sebagai presiden diperkuatan dengan Tap MPR No III/MPR/2001.
************
Kunci jawaban: Tap MPR No III/MPR/2001 berisi tentang… . A. penetapan Megawati Soekarnoputri sebagai Presiden RI
Isi Tap MPR No III/MPR/2001:
- Menetapkan Wakil Presiden Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri sebagai Presiden Republik Indonesia menggantikan K.H. Abdurrahman Wahid
- Masa jabatan Presiden Republik Indonesia sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 Ketetapan ini adalah terhitung sejak diucapkannya sumpah atau janji di hadapan Rapat Paripurna Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia sampai habis sisa masa jabatan Presiden Republik Indonesia 1999-2004.
- Dengan ditetapkannya Ketetapan Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia tentang Penetapan Wakil Presiden Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri sebagai Presiden Republik Indonesia ini, maka Ketetapan Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia Nomor VIII/MPR/1999 tentang Pengangkatan Wakil Presiden Republik Indonesia dicabut dan dinyatakan tidak berlaku lagi.
0 Comments: